Jumat, 07 Desember 2012

PROFIL : FRIDSON NUSA



 
Tempat/Tgl Lahir       :            Morotai-Maluku utara, 24 Feb 1962

Nama Istri                   :            Debora Purwanti

Anak-anak                   :            1. Sheren Febe Nusa (20)

                                                     2. Gloria Victory Nusa (19)

                                                     3. Jordy Jeremia Nusa (16)

                                                     4. Shanon Trifena Nusa (14)

 

Beliau menyelesaikan gelar Sarjana Hukum tahun 1986 dari Universitas Wiraswasta Indonesia di Jakarta, menikah dengan Debora di GBI Mawar Sharon pada 30 Desember 1988. Kerinduannya untuk melayani Tuhan semakin meningkat dan pada tahun 1993-1996 menjadi counselor di GO Studio. Selanjutnya 1996-1999 bergabung dengan GL ministries dengan posisi yang sama sebagai counselor. Untuk meningkatkan pengetahuannya akan theologia, beliau  memutuskan untuk  masuk Sekolah Tinggi Theologia, tetapi perkuliahannya hingga semester 6 saja karena tahun 2000 beliau memutuskan untuk berhenti. 

Semenjak tahun 1999 bergabung dengan GBI Rehobot dan selanjutnya tahun 2002 sudah memutuskan sebagai pelayan full timer.

Dimata sang isteri beliau adalah orang yang tekun dan selalu mengutamakan pelayanan,  dekat dengan anak-anak walaupun agak keras dalam mendidik anak-anak khususnya dalam hal kerohanian.
Ayat emas dalam pelayanannya diambil dari 2 Tim 1 ayat 12 yang berbunyi :”Itulah sebabnya aku menderita semuanya ini, tetapi aku tidak malu; karena aku tahu kepada siapa aku percaya dan aku yakin bahwa Dia berkuasa memeliharakan apa yang telah dipercayakan-Nya kepadaku hingga pada hari Tuhan.”
Cita-cita yang ingin diraih adalah untuk memiliki hati sebagai hamba, hati pengabdian. Hal ini tidak akan terjadi dengan sendirinya tetapi harus melalui berbagai penderitaan. (HIS)
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar